Halo semuanya 😊
Terimakasih sudah mampir ke blog ku.
Kali ini aku mau sharing informasi tentang bahan pembelajaran bahasa Jerman yang selama ini kugunakan:
BUKU



Ada tiga jenis buku yang dijual di publisher ini, yaitu Kursbuch, Arbeitsbuch, dan Medienpaket.
Aku sendiri selalu menggunakan Kursbuch karena berisi penjelasan singkat dari grammar penting dari setiap level bahasa. Sedangkan Arbeitsbuch hanya berisi latihan soal dan Medienpaket berisi media yang berguna untuk listening di Arbeitsbuch.
Buku dari publisher Hueber ini adalah buku favoritku untuk belajar bahasa Jerman karena singkat dan padat, tidak bertele-tele.
KOSA KATA
Aku sama sekali tidak menggunakan kamus kuning kecil bahasa Jerman untuk mempelajari kosa kata. Yang kulakukan adalah pergi ke situs Goethe Institut dan mempelajari Wortliste dari setiap level.
Wortliste atau word lists ini berisi daftar kata-kata yang paling sering digunakan di tiap level ujian. Wah kok banyak sekali?!
Akupun awalnya berfikir begitu. Tetapi saat mencoba untuk mempelajari ternyata tidak sedikit juga kosa kata yang berhasil kupahami, walaupun tidak semua.
Karena malas menghafal, aku biasanya menyalin kosa kata yang paling sering muncul saat latihan. Menurutku, gerakan tangan dan proses visual saat menulis bisa membantu kita, secara tidak langsung, untuk menghafal kata-kata tersebut.
LATIHAN DARI GOETHE
Kalau kamu sudah sering mengunjungi situs Goethe Institut, kamu pasti tidak asing lagi dengan laman Practice Material dari Goethe.
Practice Materials are highly important, karena benar-benar mencerminkan ujian Goethe yang sesungguhnya.
Untuk mendapatkan materi-materi berupa pdf ini, kalian bisa langsung mengunjungi halaman Goehte:
LATIHAN TAMBAHAN LAINNYA
Latihan tambahan ini biasanya cukup aku cari di mesin pencari. Kalau lagi beruntung, bisa dapet materi latihan dari TELC yang juga ada audio dan kunci jawabannya, jadi bisa diperiksa sendiri.
Aku juga suka cari bahan di youtube untuk hören, sprechen, bahkan schreiben!
Kalau kalian, apa saja bahan belajar kalian untuk belajar bahasa Jerman?
Apakah materi yang kalian dapat di tempat les atau dari guru kalian sudah cukup?
BEDAH SOAL A1 Jerman di Goethe Institut: SPRECHEN - Cerita von Eropa
[…] Baca juga: Buku dan Bahan Belajar Bahasa Jerman […]